
Dompu, koranlensapos.com - Babinsa Desa Dorokobo Koramil 1614-02/Kempo, Serda Firdaus menyambangi warga binaan di Dusun Darma Sari, Rabu (15/11/2023).
Pada momen tersebut, Babinsa menjelaskan pentingnya menjaga hubungan yang harmonis dengan sesama tetangga.
"Dengan tetangga harus selalu berhubungan baik. Saling mengunjungi satu sama lain agar tetap terjalin hubungan komunikasi yang harmonis," kata Babinsa.
Tidak lupa Babinsa menyampaikan arahan agar tetap memelihara semangat gotong royong dalam kehidupan sosial kemasyarakatan.
"Dengan gotong royong, pekerjaan yang berat bisa menjadi ringan dan cepat terselesaikan," kata Babinsa.
Babinsa juga melanjutkan kegiatan itu dengan ronda malam untuk memantau situasi kamtibmas. (emo).