Pemakaman jenazah almarhum Peltu (Purn) Husain di TPU Dusun Ntori Desa Wawonduru Kecamatan Woja Kabupaten Dompu, Rabu (18/9/2024)
Koranlensapos.com - Pemakaman jenazah almarhum Peltu (Purn) Husain dilaksanakan secara militer.
Upacara pemakaman jenazah dipimpin Danramil 1614-01/Dompu, Kapten Kav. M. Kasim (mewakili Dandim 1614/Dompu). Perwira Upacara Lettu Inf Ishaka (Pjs. Pasiops Kodim 1614/Dompu) dan Komandan Upacara Pelda Suratman (Bati Tuud Koramil 1614-01/Dompu).
Adapun Peserta Upacara 1 SST Anggota Koramil 1614-01/Dompu dan Anggota Koramil 1614-03/Hu'u, serta 1 Regu Veteran dan Pepabri.
Pemakaman jenazah almarhum dilaksanakan di TPU Dusun Ntori Desa Wawonduru Kecamatan Woja Kabupaten Dompu NTB, Rabu (18/9/2024).
Tampak hadir pula dalam acara pemakaman itu Pasilogdim 1614/Dompu Kapten Inf M. Yamin, Pasipersdim 1614/Dompu Kapten Czi Arif Budimansyah, Pjs. Danramil 1614-02/Kempo Pelda Irwan, Pjs. Danramil 1614-03/Hu'u Peltu Sucipto, Letkol Inf (Purn) Saharudin bersama sejumlah purnawirawan lainnya, tokoh agama, tokoh masyarakat dan tokoh pemuda setempat.
Diawali penyerahan Jenazah Almarhum Peltu (Purn) Husain dari pihak keluarga kepada Irup dilanjutkan dengan pembacaan riwayat hidup singkat Almarhum.
Kemudian Apel Persada dipimpin Inspektur upacara dilanjutkan penurunan jenazah ke liang lahat diiringi pasukan pasang sangkur. Dilanjutkan penghormatan kepada Jenazah dipimpin oleh komandan upacara diiringi penembakan salvo. Usai itu Pasukan lepas sangkur kemudian penimbunan liang lahat oleh Inspektur upacara dilanjutkan oleh pihak keluarga. Diakhiri peletakan karangan bunga oleh Inspektur Upacara.
Sambutan Inspektur Upacara :
"Saudara-saudara peserta takziah yang kami hormati. Baru saja telah kita ikuti bersama upacara pemakaman secara militer Alm. Pembantu Letnan Satu Purn. Husain Nrp 631013 Mantan Anggota Kodim 1614/Dompu secara hidmat. Kita merasa kehilangan atas meninggalnya almarhum. Semua ini adalah ketentuan dari Tuhan Sang Pencipta Allah SWT, Oleh karena itu mari kita ikhlaskan kepergian almarhum untuk menghadap Tuhan Yang Maha Esa. Mari kita doakan bersama mudah-mudahan semua amal bakti dan perbuatan almarhum selama hidupnya diterima di sisi Tuhan Yang Maha Esa dan diampuni dosa-dosanya," kata Danramil dalam sambutannya.
Danramil berharap keluarga yang ditinggalkan semoga senantiasa diberikan kekuatan dan ketabahan dalam menerima musibah ini sehingga dapat menjalankan kehidupan sehari-hari seperti biasanya setelah ditinggal oleh Almarhum untuk selama- lamanya.
Dikemukakam Danramil, almarhum dalam kehidupan sehari-hari sampai akhir hayatnya mempunyai dedikasi dan loyalitas yang tinggi terhadap TNI maupun lingkungan masyarakat sekitarnya.
"Oleh sebab itu marilah kita mendoakan bersama semoga Almarhum diterima dan diampuni dosa-dosanya oleh Allah SWT, amal bhaktinya dapat dijadikan suri tauladan bagi kita semua yang ditinggalkannya," ucapnya.
Selanjutnya Danramil mengucapkan terima kasih yang sedalam-dalamnya kepada seluruh kerabat dan handai tolan yang telah membantu atas terselenggaranya pemakaman Almarhum yang berjalan dengan tertib, lancar dan hidmat serta memberikan penghormatan terakhir yang setinggi-tingginya kepada Almarhum atas jasa-jasanya kepada negara dan bangsa.
Mewakili pihak keluarga, Letkol Inf (Purn) Saharudin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua yang hadir dan berpartisipasi dalam prosesi pemakaman jenazah almarhum.
"Kami mewakili pihak keluarga menyampaikan rasa terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Komandan Kodim beserta jajaran yang melaksanakan upacara pemakaman secara militer.
"Sebelum pelaksanaan di sini, tadi kami juga melaksanakan upacara yang sama atas meninggalnya mantan anggota Kodim 1614/Dompu Serma (Purn) S. Alex," ujarnya.
Pembacaan doa yang dihantarkan Pelda (Purn) Abdurrahman mengakhiri prosesi pemakaman jenazah almarhum Peltu (Purn) Husain.
Almarhum Peltu (Purn) Husain meninggal dunia pada usia 59 tahun. Almarhum meninggalkan seorang isteri dan 4 orang anak. (emo).