Babinsa Malaju: Beda Pilihan, Tetap Jaga Persaudaraan dan Persahabatan

Kategori Berita

.

Babinsa Malaju: Beda Pilihan, Tetap Jaga Persaudaraan dan Persahabatan

Koran lensa pos
Senin, 23 September 2024
Kegiatan silaturahmi Babinsa Malaju, Sertu Mastudinnur dengan warga binaan di Dusun Paropa Barat, Ahad (22/9/2024)


Koranlensapos.com - Walau berbeda pilihan supaya tetap menjaga persaudaraan. Jangan merusak hubungan persaudaraan dan persahabatan gara-gara berbeda pilihan politik.

Pesan itu disampaikan Babinsa Desa Malaju, Sertu Mastudinnur kepada warga binaan di Dusun Paropa Barat menyikapi persoalan sosial yang terjadi di tengah masyarakat menjelang Pemilihan Kepala Daerah Serentak 2024 ini.

Ditegaskan Babinsa, berbeda pilihan itu adalah hal yang lumrah dalam berdemokrasi. Tidak boleh saling membenci dan memusuhi hanya karena perbedaan pilihan.

"Perbedaan itulah yang memberi warna keindahan dalam kehidupan ini. Ibarat pelangi menjadi indah karena adanya perbedaan warna. Maka kita harus saling menghargai," ucapnya sembari mengingatkan agar hubungan silaturahmi antar tetangga dan masyarakat tetap berjalan dengan harmonis dan komunikatif. (emo).