Asah Kemampuan Bela Diri, Samapta Polres Dompu Rutin Latihan

Kategori Berita

.

Asah Kemampuan Bela Diri, Samapta Polres Dompu Rutin Latihan

Koran lensa pos
Rabu, 17 Juni 2020
Dompu, Lensa Pos NTB - Dalam rangka menjaga kebugaran tubuh di tengah pandemi Covid -19 dan juga untuk mengasah kemampuan personilnya dalam hal bela diri Polri  Satuan Samapta Polres Dompu terus melaksanakan latihan rutin beladiri.

Kasat Samapta Polres Dompu IPTU Balok Suswantoro mengatakan bahwa kegiatan seperti ini harus terus dilakukan karena ini sangat dibutuhkan oleh setiap personil di lapangan dalam menjalankan tugas tugas kepolisian.

"Tentu tekhnik-tekhnik yang dienyam di lembaga pendidikan harus diasah dan ditingkatkan dengan terus mengadakan latihan rutin," ungkap pria pemilik sabuk hitam beladiri Polri tersebut.
Terlebih saat ini di masa pandemi covid19, mantan Kapolsek Hu'u ini mengemukakan  kebugaran harus terus dijaga karena personil Polri harus siap setiap waktu di segala situasi jika ada panggilan tugas.

"Saya selaku Kasat Samapta memiliki keinginan tinggi untuk membentuk anggota saya yang terampil serta cekatan dalam ilmu beladiri. Oleh karena itu saya sudah menetapkan jadwal latihan rutin," ujarnya.

Ia mengatakan latihan rutin bela diri ini tidak hanya melibatkan anggota samapta saja. Namun juga berlaku untuk anggota Polres Dompu lainnya yang ingin meningkatkan kemampuan beladiri.

Kegiatan rutin ini dilaksanakan tiga kali seminggu usai pelaksanaan apel pagi dan dilaksanakan di lapangan apel Polres Dompu. (AMIN).