Membanggakan, Raisa Maila Hana Raih Prestasi Nasional di Tengah Pandemi Covid -19

Kategori Berita

.

Membanggakan, Raisa Maila Hana Raih Prestasi Nasional di Tengah Pandemi Covid -19

Koran lensa pos
Jumat, 22 Januari 2021


Dompu, koranlensapost.com - Suatu kebanggaan yang tak terkira bagi Keluarga Besar Sekolah Dasar Islam Terpadu Al-Hilmi Dompu. Salah satu siswi bernama Raisa Maila Hana (siswi kelas VI) mendulang prestasi tingkat nasional meski di tengah Pandemi Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) ini.
Raisa berhasil meraih Juara 3 (Tiga) Nasional di ajang paling bergengsi di bidang akademik yakni Kompetisi Sains Nasional (KSN)  2020 (dulu bernama Olimpiade Sains).

"Alhamdulillah 9 perwakilan NTB dari sekolah negeri dan Raisa Maila Hana dari sekolah swasta menjadi satu-satunya peserta yang bertengger menjadi wakil dari NTB ke Tingkat Nasional dan berhasil meraih medali perunggu atas capaian juara 3 Nasional. Selamat dan Sukses untuk Kaka Raisa Maila Hana atas prrstasi membanggakan yang telah diraih ini," ungkap Kepala SDIT Al-Hilmi Dompu, Syamsul, S. Pd.
Dikatakannya prestasi istimewa yang telah ditorehkan Raisa Maila Hana ini  telah mengantarkan dan mengharumkan nama besar Al-Hilmi, Kabupaten Dompu dan Provinsi NTB di level nasional. 

Disebutnya Lomba KSN 2020 itu diikuti oleh 136 peserta dari 34 provinsi. Raisa Maila Hana merupakan satu-satunya duta NTB yang berhasil meraih juara di ajang bergengsi tingka nasional itu. Untuk itu Ustadz Syamsul menyampaikan ucapan terima kasih kepada para ustadz dan ustadzah terutama Ustadzah Yulianti, S. Pd yang telah mendampingi Raisa selama 2 hari (3-4 November 2020) saat mengikuti seleksi secara online itu. Raisa Maila Hana merupakan putri dari bapak Budi Muliansyah dan ibu Siti Ruhyatinsyah.

"Prestasi ini sebagai bentuk laporan dan pertanggungjawaban moril dan materil kepada ayah bunda hebat wali murid yang telah menaruh harapan, kepercayaan dan kontribusinya terhadap keberadaan sekolah ini sebagai lembaga pendidikan alternatif bagi putra-putri terbaiknya juga kepada masyarakat dan pemerintah bahwa kualitas pendidikan tolok ukurnya in put, proses, out put dan out come dengan merealisasikan 8 Standar Nasional Pendidikan (SNP) dan 3 standar JSIT (Jaringan Sekolah Islam Terpadu) Indonesia," ucapnya.
Ia mengemukakan orang tua hebat pasti akan memilihkan sekolah yang berkualitas pula bagi putra-putrinya. Sekolah yang berkualitas sangat memperhatikan kualitas guru sebagai pendidik dan pembimbing serta berbagai sarana prasarana dan fasilitas yang mendorong para siswa menjadi pribadi yang sholeh, cerdas, kreatif, dan berprestasi. Ia sangat meyakini bahwa usaha tidak akan menghianati hasil
"Hasil terbaik lahir dari sistem yang baik. Orang tua hebat, sekolah hebat, guru hebat pasti anaknya akan hebat," ucapnya.


Selanjutnya Syamsul menyampaikan ucapan terima kasih atas support dan kerjasama semua pihak yang mendukung keberadaan SDIT Al-Hilmi. 
"Semoga menjadi kebaikan dan kebanggaan bersama untuk terus disyukuri, menjaga dan merawat kualitas agar tetap eksis," harapnya.

Ia menyebut selama 10 tahun usianya, eksistensi SDIT AL-HILMI Dompu sudah 4 (empat) kali tercatat menorehkan prestasi hingga kancah Nasional dengan ragam lomba Akademik dan Non Akademik. (AMIN).