Danramil Donggo Cek Jembatan Putus Desa Sampungu

Kategori Berita

.

Danramil Donggo Cek Jembatan Putus Desa Sampungu

Koran lensa pos
Sabtu, 29 Februari 2020
Bima, Lensa Pos NTB - Putusnya jembatan yang menghubungkan Desa Sai dengan Desa Sampungu Kecamatan Soromandi Kabupaten Bima akibat diterjang banjir, jumat malam (28/2/2020), mengundang perhatian berbagai pihak, diantaranya Danramil Donggo, Kapten Inf. Seninot Sribakti dan Camat Soromandi.
Hari ini, sabtu (29/2/2020), Danramil Donggo beserta Camat Soromandi didampingi Kepala Desa Sai, Babinsa Desa Sai dan Babinsa Desa Sampungu, langsung mengecek ke Lokasi jembatan putus. Selain itu rombongan juga melihat secara langsung tanaman bawang dan pemukiman warga Dusun Wila Desa Sai yang terendam banjir.
Pada kesempatan tersebut Anggota TNI beserta Warga setempat, juga memindahkan rumah panggung 4 tiang di RT. 17 RW. 08 Desa Sai Kecamatan Soromandi, milik Ibu Dau (72), dikhawatirkan terkena dampak banjir, karena letaknya dipinggir sungai.

Tidak ada korban jiwa saat banjir kemarin malam, namun 4 petak tanaman bawang merah milik sdr. Edi dan Furqon rusak terendam air dan lumpur, diperkirakan kerugian mencapai Rp. 20 Juta.

Sementara itu, Danramil Donggo dan Camat Soromandi telah melakukan koordinasi dengan Bupati Bima terkait putusnya Jembatan di Desa Sampungu Kecamatan Soromandi. Serta berkoordinasi dengan BPBD dan Dinas Pekerjaan Umum agar sampah di bawah jembatan bisa diangkut menggunakan alat berat exavator.

Ditempat terpisah Dandim 1608/ Bima, Letkol Inf. Teuku Mustafa Kamal menyampaikan bahwa Pihaknya merasa terpanggil untuk membantu masyarakat maupun Pemerintah, Semoga peristiwa ini bisa dijadikan sebagai pelajaran bagi kita semua untuk tetap memperhatikan dan menjaga lingkungan agar tetap bersih dan sehat serta menjaga saluran irigasi agar tidak mampet,” pungkasnya. (SUKUR)