Anggota Pospam Kota Dompu Patroli Jalan Kaki di Pasar Atas

Kategori Berita

.

Anggota Pospam Kota Dompu Patroli Jalan Kaki di Pasar Atas

Koran lensa pos
Jumat, 27 Desember 2019
Anggota Pospam Kota Dompu patroli jalan kaki  rutin setiap malam di pasar atas Dompu

Dompu, Lensa Pos NTB - Anggota Pospam yang bertugas pengamanan di Kota Dompu Kamis malam (26/12/2019) melakukan kegiatan patroli jalan kaki di komplek Pasar Atas Dompu.

Kegiatan yang dipimpin Babinsa Kelurahan Bada Sertu Hermansyah itu dalam rangka menjaga kondisi Kamtibmas agar tetap aman dan kondusif.

Saat patroli jalan kaki tersebut, pada pukul 22.20 wita anggota Pospam  menemukan anak muda yang sedang berkumpul di dalam pasar atas Dompu. Selanjutnya anggota Pospam memberikan himbauan kepada anak muda yang sedang berkumpul agar tidak minum minuman keras, membawa senjata tajam (sajam) dan melakukan tindakan yang melanggar hukum. 
"Kami juga mengingatkan agar selalu waspada terhadap tindak kejahatan, mengingat maraknya terjadi pencurian kendaraan bermotor, maka harus waspada dengan orang yang tidak dikenal, maupun terhadap situasi lingkungan sekitar," kata Hermansyah.

Kegiatan patroli jalan kaki  berakhir pada pukul 22.40 wita dengan situasi Kamtibmas dalam keadaan aman dan kondusif.

Pada Selasa malam (24/12/2019) lalu, saat kegiatan yang sama, anggota Pospam di bawah komando AIPDA Imam Juadi dari Polres Dompu menemukan
sekelompok anak muda yang sedang menongkrong sambil minum minuman keras.

Ditemukan barang bukti berupa
4 botol minuman jenis sovi, 1 buah kapak, 1 bungkus plastik diduga wadah sabu-sabu, 1 buah korek api, 1 Buah kaca bong, Puluhan buah sedotan, Puluhan bungkus kuku Bima sebagai bahan campuran minuman oplosan.

Selanjutnya petugas mengamankan barang bukti dan dua orang anak muda atas nama Ard dan Rzl.  Keduanya warga desa Mbawi Kecamatan Dompu Kabupaten Dompu.

Dijelaskan Imam Juadi, kegiatan patroli jalan kaki yang dilaksanakan oleh anggota Pospam/Posyan Polres Dompu ini merupakan rangkaian Kegiatan Operasi Lilin Gatarin 2019 yang dilakukan secara rutin oleh Kepolisian. Hal itu dimaksudkan  dalam rangka menjaga situasi keamanan maupun ketertiban masyarakat. Kegiatan ini merupakan langkah preventif Kepolisian dalam memberikan rasa aman kepada masyarakat.


Kekuatan personel yang dilibatkan dalam kegiatan rutin ini sebanyak 15 orang, yakni 5 personel Polres Dompu, 2 personel TNI, 2 personel Senkom, 2 personel Brimob, 2 personel Dishub, dan 2 personel Orari. (AMIN).