Wapres Ma'ruf Amin dan Menkopolhukam Mahfud MD Dipastikan Hadir Rakernas I MOI

Kategori Berita

.

Wapres Ma'ruf Amin dan Menkopolhukam Mahfud MD Dipastikan Hadir Rakernas I MOI

Koran lensa pos
Selasa, 19 November 2019
Jakarta, Lensa Pos NTB - Rapat Kerja Nasional (Rakernas) I Perkumpulan Media Online Indonesia (MOI) dipastikan akan dihadiri Wakil Presiden RI, KH. Ma'ruf Amin dan Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam), H. Mahfud MD.

Kepastian ini disampaikan Sekjen DPP MOI, HM. Jusuf Rizal di Jakarta, hari ini (19/11/2019).  Menurut Jusuf Rizal, ia telah berkomunikasi dengan Sekretaris Wapres tentang kehadiran Wapres KH. Ma’ruf Amin, selain kegiatan Rakernas Perkumpulan Media Online Indonesia (MOI), juga dirangkai dengan acara Seminar dan Deklarasi Indonesia Kuat Tanpa Hoaks, Radikalisme dan Intoleransi  di Convention Hall Kemensos Kalibata, Jakarta Selatan.

Rizal juga menambahkan, bahwa Sebenarnya kami telah mengirimkan surat kepada Presiden Jokowi dan juga Wakil Presiden, KH. Ma’ruf Amin untuk dapat hadir bersama media dan Civil Society Organization (Ormas/LSM). Namun karena urusan masalah Radikalisme, Intoleransi, hingga masalah Teroris menjadi bagian tugas Wapres, maka yang hadir adalah Wapres,” tegas pria yang juga sebelumnya Ketua Presidium Relawan Jokowi-KH. Ma’ruf Amin The President Center itu.

Lebih lanjut dikatakan untuk Pembukaan Seminar dengan Topik Peran Media dan Civil Society Organization (Ormas/LSM) dalam memerangi penyebaran Hoaks, Radikalisme dan Intoleransi, diagendakan akan dibuka pada pagi hari oleh Menkopolhukan, Prof.Dr. Mahfud MD. Diharapkan Menkopolhukam sekaligus dapat memberi pencerahan kepada media dan Civil Society Organization (Ormas/LSM)

Sementara untuk narasumber lain, yakni dari Dewan Pers, PWI (Persatuan Wartawan Indonesia), DPR RI, Mabes Polri, Menkominfo, dan pengamat. Sedangkan audiensi sekitar 500-1000 orang dari unsur media dan Civil Society Organization (Ormas/LSM) yang hadir dari berbagai daerah di seluruh Indonesia.

Dalam rangkaian peringatan HUT Perkumpulan MOI ke-1, DPP MOI selain menyelenggarakan Rakernas, Seminar dan Deklarasi, juga melaksanakan Uji Kompetensi Wartawan (UKW) bekerjasama dengan PWI (Persatuan Wartawan Indonesia), Santunan Anak Yatim dan Lomba Menulis Pesan tentang Hoaks, Radikalisme dan Intoleransi berhadiah total voucher Rp. 20 juta.

Menurut catatan Redaksi Perkumpulan Media Online Indonesia (MOI) didirikan September 2018. Beranggotakan lebih dari 300 media online dan kini terus bertambah. Ketua Umum, Rudi Sembiring Meliala, Sekjen Drs.HM. Jusuf Rizal, SE, M.Si, Bendahara Hj. Candra Manggih. (MOI NTB)