Komsos Babinsa Soro Barat dan Songgajah, Minggu (02/10/2022)
Dompu, koranlensapos.com - Meski hari Minggu adalah hari libur, tetapi para Babinsa di Koramil 1614-02/Kempo tetap melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama warga binaan.
Sebagaimana dilakukan oleh Babinsa Desa Sorp Barat, Serka Iradat. Pada hari Minggu (02/10/2022) pukul 10.30 Wita
melaksanakan kegiatan komsos dengan warga Dusun Kajenje. Mereka membahas masalah semangat gotong royong yang sudah mulai pudar di lingkungan masyarakat.
"Mari kita hidupkan kembali semangat gotong royong di tengah-tengah masyarakat sehingga dapat mempererat tali silaturahmi dan keharmonisan terhadap rukun tetangga sekitarnya," ajaknya.
Babinsa juga mengajak warga agar selalu menjaga keamanan dan kebersihan lingkungan.
Kegiatan Komsos juga dilaksanaka oleh Babinsa Desa Songgajah, Serma Sudirman. Pada pukul 11.00.Wita, Babinsa bersama warga di Dusun Ruhu Ruma Desa Songgajah mengimbau agar tetap menjaga keamanan dan ketertiban.
"Jauhi kegiatan yang melanggar aturan hukum yang berlaku di Negara kita," ujarnya. (emo).