Babinsa Tanju Imbau Remaja Tidak Lakukan Balap Liar

Kategori Berita

.

Babinsa Tanju Imbau Remaja Tidak Lakukan Balap Liar

Koran lensa pos
Sabtu, 06 Mei 2023

 

Babinsa Tanju, Serda Nurdin, SH memberi arahan kepada para remaja agar tidak melakukan aksi balap liar dan tidak menggunakan knalpot racing


Dompu, koranlensapos.com - Babinsa Desa Tanju, Serda Nurdin, SH, Kamis malam (4/5/2023) pukul 21.15 Wita melaksanakan patroli ronda malam di Dusun Samada Angi yang merupakan wilayah teritorial binaanya.


Pada kesempatan malam itu, Babinsa merapatkan diri di kerumunan anak-anak remaja di simpang jalan lintas Manggelewa Kecamatan Manggelewa Kabupaten Dompu.


Babinsa mengimbau kepada anak-anak remaja tersebut agar tidak melakukan balap liar karena dapat mengganggu arus lalu lintas.

"Tidak boleh ada yang melakukan aksi balap liar karena itu mengganggu ketenteraman dan ketertiban umum," tegas Babinsa.

Selain itu, lanjut Babinsa kegiatan balap liar sangat berbahaya dan rentan terjadinya kecelakaan. 

"Akibatnya kalian sendiri dan keluarga yang rugi. Kalian masih sangat muda, pergunakanlah waktu yang ada dengan hal-hal yang positif dan berguna," wejangnya. 

Babinsa juga menekankan agar tidak menggunakan knalpot racing karena meresahkan masyarakat.


Babinsa kemudian menyuruh para remaja yang sedang bergerombol itu untuk pulang ke rumah masing-masing agar segera beristirahat mengingat mulai pukul 22.00 Wita sudah tidak boleh lagi ada yang begadang di luar rumah sesuai dengan Surat Edaran Bupati Dompu tentang Pemberlakuan Jam Malam Bagi Anak.


Atas arahan dan masukan dari Babinsa, rombongan anak remaja yang tadinya ramai akhirnya sadar dan membubarkan diri satu persatu lalu kembali ke rumahnya masing-masing.
(Pendim 1614).