Knalpot Racing Ganggu Kenyamanan, Babinsa Adu dan Bhabinkamtibmas Ambil Sikap Tegas

Kategori Berita

.

Knalpot Racing Ganggu Kenyamanan, Babinsa Adu dan Bhabinkamtibmas Ambil Sikap Tegas

Koran lensa pos
Sabtu, 11 Maret 2023

 

Kegiatan Komsos Babinsa Adu bersama warga binaan


Dompu, koranlensapos.com - Suara bising dari kendaraan berknalpot racing yang digunakan oleh salah satu oknum pemuda di Desa Adu Kecamatan Hu'u sangat mengganggu kenyamanan warga di desa tersebut. Masyarakat setempat sudah melakukan upaya pendekatan dengan menegur maupun meminta agar mengganti knalpot racing dengan knalpot standar. Tetapi teguran dan pernintaan itu tidak dihiraukan. Tetap saja pemuda itu menggunakan knalpot racing yang memekakkan telinga itu.

Langkah bijak dilakukan masyarakat. Mereka melaporkan hal tersebut kepada Babinsa Serka Landa dan Bhabinkamtibmas.


Menindaklanjuti laporan tersebut, kedua anggota TNI dan POLRI yang bertugas sebagai pembina di desa ini mendatangi kediaman oknum pemuda itu. Meminta dengan tegas agar mencopot knalpot racing dan diganti dengan knalpot standar.

Upaya tersebut membuahkan hasil. Pemuda tersebut mematuhi arahan itu dan mengganti dengan knalpot biasa.


"Terima kasih kepada bapak Babinsa dan bapak Bhabinkamtibmas yang telah mengambil langkah yang tepat ini sehingga tidak ada lagi suara bising knalpot racing," kata salah satu warga. (emo).