Sambut HUT Bhayangkara Ke-74, Polres Bima Kota Bersih-Bersih Pasar Raya Amahami

Kategori Berita

.

Sambut HUT Bhayangkara Ke-74, Polres Bima Kota Bersih-Bersih Pasar Raya Amahami

Koran lensa pos
Jumat, 26 Juni 2020
Kota Bima, Lensa Pos - Rangkaian kegiatan dalam menyambut HUT Bhayangkara ke 74 tahun 2020. Jajaran Polres Bima Kota, Kodim 1608/ Bima, Satpol PP Kota Bima, Senkom Mitra Polri Kota Bima, menggelar aksi bersih-bersih Pasar Raya Amahami Kota Bima.
Karya Bhakti yang dihadiri langsung Sekda Kota Bima Drs. H. Muhtar, MH, Dandim 1608/ Bima Letkol Inf. Teuku Mustafa Kamal, Kapolres Bima Kota AKBP Haryo Tejo Wicaksono, S.IK, sebagai wujud kepedulian sosial dan menanamkan kesadaran hidup bersih dan sehat, terutama sekali warga pasar.
Kapolres Bima Kota disela-sela karya bhakti mengungkapkan, bahwa pasar merupakan sentralnya segala macam aktifitas, tentu yang utama tingkatkan kebersihan, jangan membuang sampah disembarang tempat. Meskipun Kota Bima dinyatakan zona hijau covid-19, namun kita tetap harus menjaga diri, antara lain menjaga jarak, menggunakan masker dan tetap membiasakan hidup bersih dan sehat.

Tejo menambahkan, bahwa karya bhakti bersih-bersih pasar Amahami sebagai wujud kepedulian Polri terhadap masyarakat, dan merupakan rangkaian HUT Bhayangkara ke 74. Saya mengapresiasi jajaran TNI, Pol PP, Senkom Mitra Polri, dan stakeholder lain yang ikut andil dalam kegiatan ini, imbuh Kapolres.

Sementara itu, Sekda Kota Bima, Drs. Muhtar, MH mengapresiasi Polres Bima Kota yang telah menginisiasi karya Bhakti bersih-bersih pasar Amahami. Begitu juga dengan jajaran TNI Kodim 1608/ Bima yang telah ambil bagian dalam gotong royong ini. Sekda juga mengingatkan kepada masyarakat. Bahwa zona hijau covid-19 untuk Kota Bima, bukan sebuah prestasi yang harus dibanggakan, melainkan ini sebuah langkah kita untuk tetap waspada dan mengantisipasi penyebaran virus ini, yakni tetap mengikuti protokol kesehatan, kata Sekda. (SUKUR)