Tanggap Situasi, FPKT Kota Bima Bagi Wadah Cuci Tangan dan Semprotkan Disinfektan di Permukiman Warga

Kategori Berita

.

Tanggap Situasi, FPKT Kota Bima Bagi Wadah Cuci Tangan dan Semprotkan Disinfektan di Permukiman Warga

Koran lensa pos
Minggu, 29 Maret 2020
Kota Bima, Lensa Pos NTB - Sebagai langkah pencegahan penyebaran virus mematikan covid-19 (corona) dan tanggap terhadap situasi yang mengancam nyawa manusia, khususnya di Kota Bima. Forum Pengurus Karang Taruna (FPKT) Kota Bima membagikan wadah cuci tangan disertai Hand Sanitizer sekaligus melaksanakan penyemprotan Disinfektan di beberapa pemukiman warga.
Reaksi cepat yang melibatkan seluruh pengurus FPKT Kota Bima dibawah Kendali Ketua FPKT Diah Citra Pravitasari, sebagai langkah strategis dalam upaya penanganan sekaligus memutus mata rantai penyebaran virus corona covid-19.
Pembagian wadah cuci tangan yang dilaksanakan sejak kemarin oleh FPKT Kota Bima diprioritaskan di beberapa tempat ibadah dan titik-titik potensi penyebaran virus covid-19 yang saat ini menjadi momok yang menakutkan bagi manusia.
Ketua FPKT Kota Bima, Diah Citra Pravitasari atau akrab disapa Dita menyampaikan, bahwa FPKT digerakkan untuk membawa misi kemanusiaan bagi masyarakat, kondisi virus corona yang mencekam pikiran dan mengancam jiwa manusia ini, tentu membutuhkan penanganan yang serius bagi semua pihak, salah satunya FPKT Kota Bima.
Langkah-langkah yang dilakukan FPKT dalam rangka pencegahan penyebaran  virus covid-19 menurut Dita, yakni dengan membagikan wadah atau ember cuci tangan dilengkapi hand sanitizer di masjid-masjid dan tempat yang dianggap berpotensi penyebaran virus tersebut, ungkapnya.
Dalam kegiatan ini, FPKT menggandeng Kodim 1608/ Bima, Ikatan Bidan Indonesia (IBI) Kota Bima, dan didukung penuh oleh 3 Anggota DPRD Kota Bima, yakni Rahmat Saputra, Amirudin dan Yogi Prima Ramadhan. Hari ini hingga malam kegiatan dilaksanakan di Kelurahan Tanjung Kecamatan Rasanae Barat dalam kondisi aman dan lancar. (TIM)