Ini Selengkapnya Nama 23 Kades yang Dilantik Bupati HBY

Kategori Berita

.

Ini Selengkapnya Nama 23 Kades yang Dilantik Bupati HBY

Koran lensa pos
Kamis, 26 Desember 2019
Acara Pelantikan 23 Kepala Desa se Kabupaten Dompu

Dompu, Lensa Pos NTB -Bertempat di halaman Kantor Pemda Dompu Paruga Parenta Dana Nggahi Rawi Pahu, Kamis (26/12/2019), 23 Kepala Desa hasil Pemilu Serentak 12 November 2019 dilantik dan diambil sumpah/janji.
Pelantikan dilakukan oleh Bupati Dompu didampingi rohaniawan dan disaksikan oleh Sekretaris Daerah H. Agus Bukhari, SH dan Kepala DPMPD, Hairuddin, SH.

Pada kesempatan tersebut, 
Kasubag Protokol Bagian Humas Setda Dompu, Rini Nurdahniah, SH membacakan Surat Keputusan Bupati Dompu bernomor 800 / 434 / DPMPD / 2019 sampai dengan nomor 800 / 456 /DPMPD / 2019 tentang Pengesahan dan Pengangkatan Kepala Desa se Kabupaten Dompu.
Adapun nama-nama Kades yang dilantik tersebut adalah Kades Matua Sam Firdaus Kades Bara  
Andi Aswan (Kecamatan Woja).

Dari Kecamatan Pekat yakni Iryanto (Nangakara), Merafudin (Soritatanga), Supardi (Sorinomo), Hasanuddin (Tambora), Syaifuddin Juhri, S. Pd (Calabai), Saidin A. Wahab (Nangamiro), Sahlan (Pekat), Firman (Beringin Jaya).

Dari Kecamatan Manggelewa Mustanadi, S. Sos (Suka Damai), 

Kecamatan Kilo adalah Dedi Yanto (Kiwu), Sulhan (Malaju), Abdurrahman (Taropo).

Kecamatan Hu'u yakni Syarifuddin (Cempi Jaya), Supriadin (Rasabou), Abdullah (Marada), Fadli (Daha).

Kecamatan Pajo yaitu Muhtar (Jambu), Sudirman (Lepadi).

Kecamatan Dompu yaitu Arsyad Asalam (Kareke), Suhadi (Manggeasi), dan Syahrudin, SH (Katua). (AMIN).