Tim Patroli di Dompu Sisir Kos-Kosan, 3 Pasang Remaja Diduga Kumpul Kebo

Kategori Berita

.

Tim Patroli di Dompu Sisir Kos-Kosan, 3 Pasang Remaja Diduga Kumpul Kebo

Koran lensa pos
Minggu, 12 Januari 2025
Tim Patroli di Dompu mendatangi kos-kosan dan menemukan 3 pasang remaja diduga melakukan kumpul kebo


Dompu, koranlensapos.com - Usai melakukan sweeping kendaraan berknalpot brong, aparat keamanan dari TNI dan Sat Pol PP Kabupaten Dompu melakukan patroli keliling untuk memantau situasi, Sabtu malam (11/1/2025).

Tim patroli yang dipimpin Danramil 1614-01/Dompu, Kapten Kav. M. Kasim ini juga 
menyisir kos-kosan di Lingkungan Jado Kelurahan Dorotangga dan di Lingkungan Pelita Kelurahan Bada Kecamatan Dompu, Sabtu malam (11/2/1/2025).

Penyisiran dilakukan tim patroli berdasarkan laporan dari masyarakat bahwa kos-kosan dimaksud sering dijadikan tempat kumpul kebo bagi para remaja.

Untuk memastikan hal itu, tim patroli mendatangi dua lokasi dimaksud. Ternyata informasi masyarakat itu benar. Petugas mendapatkan 3 (tiga) pasang remaja (tiga remaja laki-laki dan 3 remaja perempuan) yang diduga sedang melakukan kumpul kebo.


Selanjutnya 6 remaja itu dibawa ke Koramil 01/Dompu untuk dimintai keterangan. Mereka diberikan peringatan keras agar tidak mengulangi lagi melakukan perbuatan tercela itu di kemudian hari.

"Apabila terjaring lagi akan diserahkan ke pihak Dinas Sosial Kabupaten Dompu untuk direhabilitasi," tegas Danramil Kapten Kav. M. Kasim. (emo).