Koranlensapos.com - Babinsa Desa Kiwu, Sertu Arif Syahril kembali bersilaturahmi dengan warga binaan, Minggu (6/10/2024). Silaturahmi kali ini berlangsung di Dusun Mangge Maci.
Kepada warga binaan, Babinsa menekankan pentingnya menjaga hubungan silaturahmi baik dengan tetangga maupun kerabat. Dukatakannya silaturahmi melapangkan rezeki dan menambah keberkahan umur. Bukan hanya itu, dengan silaturahmi melancarkan hubungan komunikasi dan bila ada permasalahan lebih mudah diselesaikan secara kekeluargaan.
"Hindari hal-hal yang menyebabkan putusnya hubungan silaturahmi,' ujarnya.
Usai bersilaturahmi di Dusun Mangge Maci, Babinsa melanjutkan dengan ronda malam bersama warga Dusun Wadu Kandiro.
Babinsa menekan pentingnya menjaga situasi kamtibmas menjelang Pemilu Serentak tahun 2024 ini. (emo).