Di HUT ke 78, Panglima TNI Sampaikan 5 Poin Penekanan untuk Prajurit

Kategori Berita

.

Di HUT ke 78, Panglima TNI Sampaikan 5 Poin Penekanan untuk Prajurit

Koran lensa pos
Sabtu, 07 Oktober 2023
Acara syukuran yang berlangsung di halaman Makodim 1614/Dompu usai pelaksanaan Upacara HUT TNI ke 78, Kamis (5/10/2023)



Koranlensapos.com - Di HUT ke 78 TNI tahun 2023 ini, Panglima TNI, Laksamana TNI Yudo Margono menyampaikan 5 (lima) poin penekanan kepada seluruh prajurit.

Lima poin penekanan itu disampaikan Panglima di akhir amanatnya pada Peringatan HUT TNI ke 78, Kamis, 5 Oktober 2023. Di Makodim 1614/Dompu, amanat Panglima dibacakan oleh Dandim Letkol Kav Riyan Oktiya Virajati, S.T., M.M 

"Sebelum mengakhiri amanat ini, beberapa penekanan saya untuk dipedomani," tandas Panglima dalam amanat tertulisnya.

Inilah kelima amanat Panglima TNI :

Pertama, tingkatkan terus keimanan dan ketakwaan kepada Tuhan YME, sebagai landasan mental pada setiap pelaksanaan tugas;

Kedua, pegang teguh amanat Sapta Marga, Sumpah Prajurit dan Delapan Wajib TNI serta jaga terus kemanunggalan dan kepercayaan rakyat kepada TNI;

Ketiga, laksanakan komitmen netralitas TNI. Ikuti peraturan, pedoman, dan perintah yang telah diberikan terkait cara bersikap dan bertindak dalam tahapan pesta demokrasi lima tahunan ini;

Keempat, jalin komunikasi, kerjasama dan sinergitas dengan POLRI, kementerian/lembaga dan komponen bangsa yang lainnya demi tercapainya stabilitas keamanan nasional yang aman, damai dan sejuk;

Kelima, jaga nama baik TNI dimanapun berada, selalu ingat bahwa tindakan sekecil apapun akan berdampak pada institusi TNI secara umum;

"Selamat bekerja dan mengabdi untuk nusa dan bangsa. Semoga Tuhan Yang Maha Esa, Allah Subhanallahu Wa Ta'ala, selalu meridhoi setiap langkah pengabdian kita, demi bangsa dan Negara Kesatuan Republik Indonesia yang kita cintai bersama," pungkas Panglima. (*).