Dompu, koranlensapos.com - Babinsa Desa Dorokobo, Serka M. Ali pada hari Kamis pukul 10.00 Wita melaksanakan komsos dengan warga. Melalui kesempatan tersebut, Babinsa memberikan arahan kepada warga agar senantiasa mematuhi peraturan yang berlaku. Dalam berlalu lintas supaya memakai helm dan membawa surat - surat kendaraan yang masih berlaku.
Selanjutnya Babinsa melakukan pengamanan Perkemahan Akbar dalam rangka Hari Ulang Tahun Gerakan Pramuka ke - 61 yang dilaksanakan bertempat di Dusun Permata Hijau Desa Ta'a.
Tidak lupa Babinsa mengingatkan kepada peserta perkemahan agar tetap menjaga ketertiban dan kebersihan selama pelaksanaan kegiatan tersebut.
"Anak - anak juga harus disiplin dengan mengikuti perintah dan tata cara kegiatan pramuka. Kegiatan masih berjalan selama 4 hari ke depan mulai hari Kamis tanggal 10 sampai dengan hari Minggu tanggal 14 Agustus 2022.
Masih di Koramil 1614-02/Kempo, Babinsa Desa Soro, Serma Suherman melaksanakan Komsos dilanjutkan dengan kerja bakti (gotong royong) bersama warga dalam pengecoran lantai dua masjid di Desa Soro.
Babinsa mengimbau untuk tetap menjaga keselamatan kerja dan tetap menjaga kebersamaan di dalam kegiatan gotong royong seperti saat ini, serta serta menjaga kesehatan agar tetap semangat dan sehat. (emo).