Dompu, Lensa Pos NTB - Bupati Dompu, Drs. H. Bambang M.Yasin pada Sabtu (7/12) menyerahkan secara simbolis 5 (lima) unit Kapal kepada Koperasi Ichtiar Desa Jala Kecamatan Hu'u Kabupaten Dompu NTB. Penyerahan Kapal yang diterima secara simbolis pula oleh pengurus Koperasi Ichtiar itu dengan jenis dan bobot yang berbeda.
Dalam arahannya, Bupati mengharapkan kepada Pengelola Koperasi Ichtiar untuk menggunakan kapal itu dengan cara yang baik, yaitu untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat terutama anggota koperasi, jangan sampai menggunakannya untuk hal-hal yang tidak baik.
Sementara Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Dompu, Ir. Wahidin, M. Si, menjelaskan bahwa 5 unit kapal tersebut merupakan bantuan dari Kementerian Kelautan dan Perikanan yaitu untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. (LP-Deor)
Dalam arahannya, Bupati mengharapkan kepada Pengelola Koperasi Ichtiar untuk menggunakan kapal itu dengan cara yang baik, yaitu untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat terutama anggota koperasi, jangan sampai menggunakannya untuk hal-hal yang tidak baik.
Sementara Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Dompu, Ir. Wahidin, M. Si, menjelaskan bahwa 5 unit kapal tersebut merupakan bantuan dari Kementerian Kelautan dan Perikanan yaitu untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. (LP-Deor)