Upacara HUT TNI ke 74 di Dompu, Sederhana Tapi Khidmat

Kategori Berita

.

Upacara HUT TNI ke 74 di Dompu, Sederhana Tapi Khidmat

Koran lensa pos
Sabtu, 05 Oktober 2019


Dompu, Lensa Pos NTB - Upacara Peringatan HUT Tentara Nasional Indonesia (TNI) ke 74 di Lapangan Makodim 1614 Dompu, Sabtu, 5 Oktober 2019 berlangsung dengan khidmat meski dalam suasana kesejahteraan.

Dandim 1614 Dompu, Letkol Inf. Ali Cahyono bertindak sebagai Inspektur Upacara. Sedangkan Komandan Upacara adalah Kapten Inf. Muhammad Yamin (Danramil 01-1614 Dompu) dan Perwira Upacara Kapten Inf. M. Kasim (Danramil 05-1614/Pekat). Selaku pembawa acara adalah Haedir Wardani, S. Pd.

Upacara tersebut diikuti sekitar 500 orang dari personel TNI, Kepolisian, Dinas Perhubungan, Sat Pol PP, Senkom Mitra Polri, Korsik, dan Pramuka.

Hadir pada kegiatan tersebut Bupati Dompu, Drs H Bambang M Yasin, Ketua DPRD Kabupaten Dompu, Andi Bachtiar, A. Md. Par beserta anggota, Kapolres Dompu AKBP Erwin Suwondo S.I.K., M.I.K,  pimpinan OPD, Kasdim 1614/Dompu Mayor Czi Edi Gustaman, Sekda Dompu, H. Agus Bukhari, SH, Ketua Pengadilan Negeri Dompu Mukhlasuddin, SH., MH, Ketua KPU Kabupaten Dompu, Drs. Arifuddin, Ketua Bawaslu Kabupaten Dompu Drs. Irwan, Danki Brimob, IPTU Sudirman, SH, PJU Polres Dompu, Veteran Dompu
12. Ketua Persit Kartika Candra Kirana cabang XXVIII Kodim 1614/Dompu, Ketua Bhayangkari Polres Dompu, Ketua TP PKK dan GOW Kabupaten Dompu beserta.jajaran, para Camat, Lurah serta Kepala Desa.

Usai menyanyikan Lagu Kebangsaan Indonesia Raya, dilakukan pemeriksaan pasukan oleh Dandim 1614 Dompu dan dilanjutkan dengan pembacaan Sapta Marga oleh Danru Provost Sertu Bustam dan laporan kopraport kenaikan pangkat bagi 38 anggota TNI.
Dalam amanatnya Dandim membacakan amanat Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, S. IP pada HUT TNI 5 Oktober 2019.

Usai upacara dilanjutkan dengan penampilan ibu-ibu Persit Kartika Candra Kirana membawakan senam "Sajojo" yang diikuti dengan joget bersama oleh para peserta upacara dan tamu undangan.
Acara dilanjutkan dengan syukuran dan penyerahan hadiah kepada tim volly putra dan putri yang meraih juara dalam Kejuaraan Volly Dandim Cup yang digelar di Lapangan Volly Koramil 01-1614/Dompu baru-baru ini yang dirangkaikan dengan acara hiburan yang dimeriahkan oleh penyanyi Dompu Rika Rahim. (AMIN).