Silaturahmi dengan Warga Binaan, Serka Eldan Ghadafi Imbau Jaga Keharmonisan Rumah Tangga

Kategori Berita

.

Silaturahmi dengan Warga Binaan, Serka Eldan Ghadafi Imbau Jaga Keharmonisan Rumah Tangga

Koran lensa pos
Senin, 01 April 2024
Kegiatan silaturahmi Babinsa Tolokalo, Serka Eldan Ghadafi dengan warga binaan di Dusun Krisnasari


Dompu, koranlensapos.com - Babinsa Desa Tolokalo, Serka Eldan Ghadafi kembali melaksanakan kegiatan rutin ronda malam bersama warga binaan, Jumat (29/3/2024).

Kali ini Babinsa melaksanakan ronda malam sekaligus silaturahmi di Dusun Krisnasari Desa Tolokalo.

Pada kegiatan patroli memantau sitiasi wilayah binaan, Babinsa menyempatkan bersilaturahmi dengan warga binaan.

Seperti biasa, Babinsa bersama warga membahas berbagai hal mulai dari masalah politik, ekonomi, kamtibmas hingga urusan dalam kehidupan di tengah masyarakat. 

Salah satu yang menjadi penekanan Babinsa pada momen silaturahmi tersebut yaitu menghimbau kepada warga masyarakat untuk selalu menjaga kerukunan dan keharmonisan dalam rumah tangga.

Dikatakannya dalam kehidupan keluarga antara suami dan istri harus saling terbuka dan saling memahami kekurangan dan kelebihan satu sama lain. Menurutnya tidak ada manusia yang sempurna. Begitu pula antara suami dan istri. Maka dibutuhkan sikap saling memahami. 

Selain itu juga supaya saling mencintai pasangannya masing-masing. Suasana rumah tangga agar dibuat nyaman dan sejuk, terhindar dari percekcokan.

 Lebih lanjut Babinsa menyampaikan kepada warga tetap peduli terhadap keamanan lingkungan sekitar. (emo).