Vaksinasi PMK, Babinsa Kareke Dampingi Petugas Keswan

Kategori Berita

.

Vaksinasi PMK, Babinsa Kareke Dampingi Petugas Keswan

Koran lensa pos
Sabtu, 01 Oktober 2022

 

Babinsa Kareke, Serma Junaidin mendampingi petugas kesehatan hewan dari UPTD Peternakan dan Kesehatan Hewan Kecamatan Dompu, Sabtu (01/10/2022) dalam kegiatan vaksinasi PMK pada ternak sapi



Dompu, koranlensapos.com - Bertempat di Dusun Sarae dan Dusun Rade La Dao Desa Kareke Kecamatan Dompu Kabupaten Dompu NTB, Sabtu (01/10/2022) pukul 09.30 Wita telah dilaksanakan pemberian vaksin kepada ternak sapi. Suntikan vaksinasi dilakukan oleh para petugas dari UPTD Peternakan dan Kesehatan Hewan Kecamatan Dompu. 

Babinsa Kareke, Serma Junaidin mendampingi kegiatan vaksinasi untuk pencegahan Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) pada ternak ruminansia itu.

Jumlah ternak yang divaksin pada kesempatan tersebut sebanyak 30 ekor sapi. Babinsa Serma Junaidin menyebutkan kegiatan vaksinasi pada hari ini merupakan lanjutan dari kegiatan vaksinasi yang telah berlangsung beberapa kali sebelumnya.

"Semoga hewan ternak kita sehat semuanya dan tidak ada yang terjangkit PMK," ujarnya sembari meminta kepada masyarakat untuk mendukung program vaksinasi ternak tersebut. (emo).