Masuk Pasar Induk Dompu Tak Pakai Masker Bakal Dipulangkan

Kategori Berita

.

Masuk Pasar Induk Dompu Tak Pakai Masker Bakal Dipulangkan

Koran lensa pos
Selasa, 28 April 2020

Dompu, Lensa Pos NTB - Kepala UPTD Pasar Induk Dompu, Muzakir Akbar mengambil sikap tegas untuk memutus rantai penyebaran virus Covid -19.
Sikap tegas yang diambilnya adalah mewajibkan seluruh pelaku pasar dan pengunjung untuk memakai masker mulai hari ini, Selasa (28/4/2020).

"Kami akan memulangkan secara paksa bagi yang tidak mematuhi aturan tersebut," tegasnya.

Muzakir menyebutkan sebelum mengambil langkah tegas ini, pihaknya telah melakukan sosialisasi selama 4 hari yakni dari tanggal 24 sampai dengan 27 April 2020. Sosialisasi dilakukan bekerja sama dengan Danramil 1614-01/ Dompu, Kapten Inf. Muhammad Yamin beserta anggota dan Kapolsek Dompu, IPDA I Kadek Suadaya Atmaja, S. Sos beserta anggota.

"Hari ini pasar sudah mulai berlaku wajib masker, mohon dukungan agar membantu mengingatkan ke seluruh keluarga serta kerabatnya agar tetap memakai masker kalau ke pasar, karena kami tidak memperbolehkan masuk pasar bila tidak memakai masker," ulangnya menegaskan.

Selain wajib memakai masker, pengunjung pasar juga supaya mencuci tangan menggunakan sabun yang sudah disiapkan di pasar tersebut. Untuk diketahui pelaksanaan kebijakan wajib masker bagi pelaku pasar maupun pengunjung pasar Induk Dompu ini terselenggara atas kerja sama petugas pengamanan pasar dengan Sat Pol PP Kabupaten Dompu dan Dewan Pimpinan Cabang Gemerasi Anti Narkotika Nasional (DPC GANN)  Kabupaten Dompu.

"Alhamdulillah masyarakat kita (Dompu) suda sadar bermasker, paling tinggal 10 % yang dengan alasan lupa masker dan kami anggota GANN DPC DOMPU bekerja sama dengan POL PP, Petugas Pasar dengan tegas untuk menyuruh pulang ambil masker bagi yang rumahnya dekat dan membagikan masker bagi yang rumahnya jauh," ungkap Yuli, Ketua PAC GANN Dompu. (AMIN).