Kapolres Dompu Safari Jum'at di Masjid Pancasila Simpasai

Kategori Berita

.

Kapolres Dompu Safari Jum'at di Masjid Pancasila Simpasai

Koran lensa pos
Jumat, 21 Februari 2020

Dompu, Lensa Pos NTB - Kapolres Dompu, AKBP Syarif Hidayat, SH, S. IK melakukan kegiatan Safari Jum'at (21/2/2020) pukul 12.00 Wita. Safari Jum'at dilaksanakan di Masjid Yayasan Amal Bhakti Muslim Pancasila Kelurahan Simpasai Kecamatan Woja Kabupaten Dompu.

Bersama Kapolres Dompu hadir pula Kasat Binmas IPTU Jailani, Kapolsek Woja IPDA Abdul Haris, KBO Sat Intelkam IPTU Makrus Sabarudin S.Sos, Anggota Polres Dompu, Anggota Polsek Woja, Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat Kelurahan Simpasai Kecamatan Woja dan Jamaah sholat Jum'at Masjid Al-Muthahhirin Kelurahan Simpasai sekitar 250 orang. Hadir pula Camat Woja, Suherman, S. Pt.

Safari Jum'at diawali Sholat Jum'at bersama. Bertindak sebagai Khatib sekaligus Imam IPTU Makrus Sabarudin S.Sos dengan tema "AMAR MA'RUF NAHI MUNKAR"

Usai.Jum'atan dilanjutkan dengan penyampaian pesan - pesan Kamtibmas oleh Kapolres Dompu AKBP Syarif Hidayat, S.H, S.I.K.
Kapolres mengawali sambutannya dengan ucapan syukur kepada Allah Azza wa Jalla dan Sholawat serta salam kepada Rasulullah Sallallahu alaihi wasallam.
Selanjutnya Kapolres mengucapkan terima kasih kepada Tokoh Masyarakat dan Tokoh Agama Kelurahan Simpasai atas terselenggaranya acara ini.

Kemudian Kapolres emberikan himbauan terkait dengan kenalan Remaja, Pergaulan Bebas dan Bahaya Narkoba.
Kapolres mengharapkan masyarakat berperan aktif dalam menjaga stabilitas keamanan di wilayah hukum Kabupaten Dompu. 
"Terutama jika ada peredaran narkoba di lingkungan masing - masing, agar masyarakat memberikan informasi kepada pihak Kepolisian," harapnya.

Lebih lanjut Kapolres mengingatkan terkait dengan Pilkada yang sebentar lagi akan dilaksanakan di Kabupaten Dompu. 
"Masyarakat diharapkan tetap menjaga Kamtibmas dan tidak terpancing oleh berita hoax maupun isu SARA yang beredar," pintanya.

Kegiatan dilanjutkan dengan penyerahan sarana kontak berupa ;
Mushaf Al-qur'an, Sajadah, Buku Iqra' dan Dana bantuan
Kegiatan berakhir pukul 13.20 dengan aman dan lancar. (AMIN).