Lalu Mohammad Zohri Dipastikan Lolos ke Olimpiade 2020

Kategori Berita

.

Lalu Mohammad Zohri Dipastikan Lolos ke Olimpiade 2020

Koran lensa pos
Minggu, 19 Mei 2019


Mataram, Lensa Pos NTB  -  Sprinter muda Indonesia asal NTB, Lalu Mohammad Zohri dipastikan lolos ke Olimpiade 2020 Tokyo.
Diberitakan Humas NTB berdasarkan informasi yang dilansir oleh CNN Indonesia, kepastian lolosnya pelari kelahiran Lombok Utara 1 Juli 2000 itu diketahui setelah ia berhasil meraih perunggu pada nomor 100 meter di Seiko Golden Grand Prix 2019, Osaka, Minggu (19/5).

Pada babak final yang berlangsung di Stadion Yanmar, Zohri finis ketiga dengan catatan waktu 10,03 detik. Sprinter 18 tahun itu finis di belakang Justin Gatlin (Amerika Serikat) yang meraih emas dengan 10,00 detik dan Yoshinide Kiryu (Jepang) yang meraih perak dengan 10,01 detik.

Dengan catatan waktu 10,03 itu, Zohri dipastikan tampil di Olimpiade 2020 Tokyo. Kepastian itu diungkapkan humas PB PASI, Hendri Firzani.

"Lalu Zohri fix lolos ke Tokyo karena catatan catatan waktunya di Osaka masuk limit. Limit Olimpiade 10,05 detik. Kejuaraan di Osaka masuk kualifikasi Olimpiade," ujar Hendri. (AMIN)