Dalam kegiatan tersebut, Serma Landa menyampaikan imbauan kepada warga, khususnya para pemuda, agar tidak begadang hingga larut malam tanpa alasan yang jelas serta bijak dalam menggunakan media sosial, seperti Facebook, untuk hal-hal yang bersifat positif dan membangun.
“Anak-anak muda adalah generasi penerus yang wajib kita jaga, arahkan, dan bimbing. Memberikan nasihat serta pendampingan secara konsisten adalah tanggung jawab kita bersama,” ujar Serma Landa.
Ia juga menegaskan bahwa kegiatan ronda malam merupakan bagian dari tugas pembinaan teritorial Babinsa untuk menciptakan lingkungan yang aman, tertib, dan mendukung tumbuhnya generasi muda yang sehat secara sosial dan mental.
Dengan keterlibatan aktif Babinsa bersama warga dalam kegiatan rutin seperti ronda malam, diharapkan suasana kondusif di Desa Jala dapat terus terjaga dan nilai-nilai positif semakin tumbuh di tengah masyarakat, khususnya kalangan pemuda. (Pendim 1614/Dompu).