Kepala UPT DPPKB Manggelewa Sosialisasi Cegah Covid -19 dan Bagikan Masker Gratis

Kategori Berita

.

Kepala UPT DPPKB Manggelewa Sosialisasi Cegah Covid -19 dan Bagikan Masker Gratis

Koran lensa pos
Sabtu, 11 April 2020

Dompu, Lensa Pos NTB - Unit Pelaksana Teknis Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (UPT DPPKB) Kecamatan Manggelewa kembali melakukan sosialisasi dan memberikan imbauan kepada masyarakat dalam usaha pencegahan penyebaran Corona Virus Disease 2019 (Covid -29).
Kegiatan sosialisasi oleh Tim UPT DPPKB Manggelewa sebagai anggota Tim Gugus Tugas Covid -19 Kecamatan Manggelewa ini berlangsung Jumat (10/4/2020) dilakukan mulai dari Dusun Samparu Desa Suka Damai hingga di Pasar Soriutu Kecamatan Manggelewa.

Melalui sosialisasi menggunakan megafhone itu, Kepala UPT DPPKB Manggelewa, M. Irianto beserta pegawai dan staf mengimbau kepada masyarakat untuk bersama-sama memerangi Covid -19 ini. Irianto menegaskan Virus Corona yang sangat berbahaya ini adalah musuh bersama dan menjadi tanggung jawab bersama untuk memeranginya. Memerangi virus Covid -19 ini adalah dengan cara memutus mata rantai penyebarannya. Yang bisa dilakukan antara lain menjaga Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), sering mencuci tangan pakai sabun dan menggunakan air mengalir, memakai masker ketika ke luar rumah, menjaga jarak (physical distancing) serta tidak melakukan kegiatan (hajatan) yang bersifat mengumpulkan orang banyak karena itu akan memudahkan penyebaran virus berbahaya itu bila salah satu dari peserta yang hadir ada yang sudah terjangkit virus Covid -19 itu. Jangan pula melakukan aktivitas di luar rumah kecuali bila itu sangat penting sekali dengan tetap mengenakan masker dan menjaga jarak dengan orang lain.

"Kata kuncinya 'di rumah aja' Stay at Home. Jangan karena kita orang lain menjadi susah, jangan panik namun harus tetap waspada. Jaga jarak, jaga kesehatan dan kebersihan dan tetap pakai masker bila beraktivitas di luar rumah. Cuci Tangan Pakai Sabun ( CTPS) jangan anggap enteng mumpung daerah kita masih aman mari kita saling menjaga satu sama lain.

Lebih lanjut ia menegaskan jika ada anak atau keluarga yang menjadi mahasiswa di luar daerah atau TKW di luar negeri supaya melakukan isolasi mandiri selama 14 hari.

Pada kesempatan tersebut juga dilakukan pembagian masker gratis kepada masyarakat. 

Ia juga mengajak kepada masyarakat agar memanfaatkan dengan baik tempat CTPS yang telah disiapkan oleh Tim Gugus Tugas Covid -19 Kecamatan Manggelewa yang telah disediakan di berbagai tempat. (AMIN).