Danramil Hadiri Pembukaan STQ XXVII Tingkat Kecamatan Hu'u

Kategori Berita

.

Danramil Hadiri Pembukaan STQ XXVII Tingkat Kecamatan Hu'u

Koran lensa pos
Kamis, 02 Maret 2023

 

Acara pembukaan STQ XXVII Tingkat Kecamatan Hu'u, Rabu malam (02/03/2023)


Dompu, koranlensapos.com - 
Bupati Dompu H. Kader Jaelani, membuka secara resmi Seleksi Tilawatil Qur'an (STQ) Ke XXVII Tingkat Kecamatan Hu'u tahun 2023.

Pembukaan dilaksanakan pada Rabu (01/03/2023) bertempat di Kantor Kecamatan Hu'u. 

Hadir pada acara tersebut Bupati Dompu, H. Kader Jailani, Camat Hu'u Muhammad Iswan, S. KM, Danramil Hu'u Kapten Inf Muslimin, Kapolsek Hu'u Ipda Sumahartono, Kepala Kemenag Kabupaten Dompu, Asisten Administrasi Umum, Pimpinan OPD, Kepala Dinas/Instansi dan Kepala Sekolah se Kecamatan Hu'u, Kepala Desa se Kecamatan Hu'u, Pimpinan PT STM, PT AKUR, dan PT lainnya, Tokoh masyarakat, tokoh Agama, tokoh Pemuda dan tokoh Wanita se Kecamatan Hu'u, dan para ofisial STQ,. 

Camat Hu'u Muhammad Iswan, S. KM, menyampaikan ucapan terima kasih kepada Bupati yang telah berkenan membuka langsung kegiatan STQ XXVII Tingkat Kecamatan Hu'u. 

"Penghargaan setinggi - tingginya patut kami sampaikan karena Bapak - bapak sudah meluangkan waktu untuk menghadiri acara pada malam hari ini," ucapnya.


Camat juga menyampaikan bahwa perkembangan kehidupan beragama di Kecamatan Hu'u khususnya relatif menggembirakan. Antara lain terlihat dengan antusiasme masyarakat dalam mengikuti dan merayakan hari-hari besar keagamaan maupun melaksanakan dan mengikuti lomba lomba seperti ini. 

"Dan perlu kami sampaikan hadirnya Rumah Tahfiz Qur'an Wildan 9 Hu'u memberikan kontribusi yang luar biasa positif terhadap minat dan antusiasme masyarakat dalam membaca dan menghafal Al-Qur'an," ucapnya. 


Pejabat yang biasa disapa Dae Weo itu mengemukakan dalam penyelenggaraan STQ juga mengalami peningkatan yang pesat baik dalam pelaksanaan maupun keikutsertaan peserta pada cabang yang dilombakan.


"Ini menunjukkan bahwa besarnya perhatian Pemerintah dan dukungan semua pihak baik dalam bentuk ide, tenaga, dan sumbangan materi dalam mendukung dan mensukseskan kegiatan religi ini demi terwujudnya masyarakat yang Religius dan memiliki Akhlak yang Qur'ani," jelasnya.


Dae Weo berharap semoga pelaksanaan STQ tidak semata-mata sebagai wahana untuk melatih dan berlomba membaca Al-Quran, tetapi juga sebagai jalan mengedukasi masyarakat untuk semakin mencintai dan membumikan Al Quran.

 
Sementara itu Bupati Dompu H Kader Jaelani mengajak kepada semua pihak untuk mensosialisasikan apa yang disaksikan pada malam hari ini,.

"Mari kita implementasikan nilai-nilai religius dalam kehidupan kita sehari hari, karena STQ ini tidak hanya belajar membaca, namun juga memahami isi yang terkandung dalam Al' Qur'anul Karim, jadi ini sangat penting bagi kita sebagai Umat Muslim dalam kehidupan sehari-hari," ajaknya sembari berharao mudah mudahan Pelaksanaan STQ se Kecamatan Hu'u ini bisa memberi semangat kepada seluruh masyarakat, untuk betul-betul membumikan Al Quran tidak hanya kepada kaum remaja atau anak anak, tapi juga orang orang tua yang belum bisa baca Al-Quran, Mudah mudahan segera memulai untuk belajar membaca Al-Quran.


Ketua Panitia Supriadin (Kades Rasabou) mengatakan Pelaksanaan STQ Tingkat Kecamatan Hu'u Tahun 2023 berlangsung selama 4 (empat) hari mulai tanggal 01 Maret sampai 04 Maret 2023.
Peserta STQ ini terdiri dari Cabang Tilawah, golongan Qori dan Qori'ah sejumlah 20 orang, golongan anak anak Qori dan Qori'ah 30 orang, Cabang Hifzil Qur'an, golongan 1 Zuz dan Tilawah Qori dan Qori'ah 36 orang, golongan 5 Zuz dan Tilawah Putra dan putri 6 orang.


"Melalui STQ Tingkat Kecamatan Hu'u Tahun 2023 kita gali potensi, minat dan bakat menuju generasi Qur'ani yang unggul, cerdas dan berakhlakul karimah dalam mewujudkan Kabupaten Dompu yang Mashur (Mandiri, Sejahtera, Harmonis, Unggul dan Religius)," tandasnya.


Acara dihibur oleh Tim Kasidah TP PKK Kecamatan dan Desa, serta Sekolah, dan dilanjutkan dengan foto bersama Bupati bersama jajarannya dan undangan yang hadir. 
Acara berjalan sukses dan aman. (Fan).