Babinsa Lasi Pantau Situasi Kamtibmas di Wilayah Binaan

Kategori Berita

.

Babinsa Lasi Pantau Situasi Kamtibmas di Wilayah Binaan

Koran lensa pos
Rabu, 01 Februari 2023

 

Kegiatan ronda malam Babinsa Lasi bersama warga binaan, Selasa malam (31/1/2023)


Dompu, koranlensapos.com - Untuk memastikan situasi di wilayah binaan tetap aman dan kondusif, Babinsa Desa Lasi kerap melakukan pengontrolan dan pemantauan.

Seperti yang dilakukan pada Selasa malam (31/1/2023) pukul 21.00 Wita. Babinsa di Koramil 1614-04/Kilo ini melakukan patroli di Dusun Nanga guna memantau situasi.

Kepada warga binaan, Babinsa menyampaikan arahan agar selalu menjaga kamtibmas supaya tetap nyaman dan kondusif. Tidak boleh melakukan tindakan negatif yang berdampak pada keresahan warga lainnya. Apalagi tindakan melanggar hukum supaya dijauhi.

"Mari kita patuh pada aturan dalam berbangsa dan bermasyarakat," imbaunya.

Babinsa juga menekankan kepada para anak dan remaja agar selalu mematuhi dan menaati nasehat dan arahan orang tua.

"Orang tua telah melahirkan dan membesarkan kita maka kita tidak boleh mendurhakai mereka. Kasih sayanglah pada kedua orang tua semasa mereka masih hidup. Jangan membantah pada orang tua," wejangnya.

Disampaikan pula bahwa waktu terus berputar. Waktu yang telah lewat tidak akan pernah kembali lagi. Karena itu jangan menyia-nyiakan waktu untuk hal-hal yang tidak bermanfaat.

"Gunakan waktu sebaik-baiknya untuk belajar yang sungguh-sungguh. Manfaatkan kemudahan teknologi internet sekarang ini untuk belajar tentang apa saja yang positif. Gunakan medsos secara bijak dan cerdas," tandasnya. 

Selanjutnya Babinsa mengingatkan apabila ada hal-hal yang menonjol agar segera melaporkan ke Kadus, Babinsa dan Bhabinkamtibmas supaya cepat teratasi. (emo).