Dinsos Bantu Warga Terdampak Angin Puting Beliung, Babinsa Mangge Asi Sampaikan Terima Kasih

Kategori Berita

.

Dinsos Bantu Warga Terdampak Angin Puting Beliung, Babinsa Mangge Asi Sampaikan Terima Kasih

Koran lensa pos
Selasa, 18 Oktober 2022

 

Penyerahan bantuan bagi warga terdampak angin puting beliung di Desa Mangge Asi oleh Dinsos Kabupaten Dompu, Senin (17/10/2022)


Dompu, koranlensapos.com - Dinas Sosial Kabupaten Dompu, Senin menyerahkan bantuan bagi korban terdampak bencana alam angin puting beliung di Dusun Ngeru Desa Mangge Asi Kecamatan Dompu.

Pemberian bantuan dilaksanakan oleh Kepala Dinas Sosial Abdul Haris yang diwakili oleh Kepala Bidang Perlindungan dan Jaminan Sosial, Abdul Syuhud. 

Hadir pula pada kesempatan tersebut Camat Dompu, Syahudin Abi, Kepala Desa beserta staf, Babinsa Pelda Suratman dan Bhabinkamtibmas Bripka Muhammad Ali.

Babinsa Pelda Suratman menyampaikan ucapan terima kasih kepada Dinas Sosial Kabupaten Dompu atas bantuan yang diberikan kepada warga terdampak bencana alam tersebut.

" Alhamdulillah saya merasa bersyukur warga binaan di Dusun Ngeru Desa Mangge Asi yang tertimpa musibah angin puting mendapatkan Bantuan," ucapnya. (emo).