Pasutri Dalam Membina Rumah Tangga Sering Cekcok, Ini Biangnya

Kategori Berita

.

Pasutri Dalam Membina Rumah Tangga Sering Cekcok, Ini Biangnya

Koran lensa pos
Senin, 17 Januari 2022

 Oleh : Firmansyah, S. Psi., M. M. Kes*


        Firmansyah, S. Psi., M. M. Kes

Bila dirilis kira-kira apa persoalan pokok pasangan suami istri dalam sebuah rumah tangga sering cekcok yang berujung pada pengajuan cerai di antara mereka. Di bawah ini disebutkan beberapa persoalan pokok yang membuat pasutri dalam rumah tangga sering cekcok. Adapun persoalan itu adalah;

Kesatu, mudah tersulut konflik. Hanya karena hal-hal sederhana dan sepele, membuat suami dan istri terlibat cekcok serta konflik. Banyak konflik tidak produktif dan tidak semestinya terjadi dalam keluarga mereka.

Kedua, sering salah paham. Setiap pembicaraan dan komunikasi, tidak berujung kepada pengertian, namun justru menimbulkan kesalahpahaman. Akhirnya membuat mereka malas berkomunikasi.

Ketiga, tidak ada yang mau mengalah. Setiap muncul gejala konflik atau masalah, selalu berujung pertengkaran yang tidak mudah dilerai, karena tidak ada yang mau mengalah. Keduanya merasa heran, mengapa pasangannya tidak pernah mau mengalah.

Keempat, selalu merasa dirinya benar. Suami dan istri selalu menganggap dirinyalah yang benar, dan pasangannya berada di pihak yang salah. Keduanya merasa heran, mengapa pasangannya tidak pernah merasa bersalah. 

Kelima, menganggap dirinya yang selalu mengalah. Sungguh unik, suami merasa selama ini ia selalu mengalah. Hal sama dirasakan istri. Ia menganggap selama ini dirinya sudah selalu mengalah. Mereka menuduh pasangannya yang tidak pernah mau mengalah.

Mudah-mudahan dengan disebutkan persoalan yang sering menjadi pemicu pasutri cekcok dalam rumah tangga, mendorong kita semua selaku pasutri dalam rumah tangga untuk tetap kemistri dengan pasangannya yang membuat mereka tetap hidup rukun, aman, damai dan harmoni.
(* Penulis adalah seorang Psikolog).