Enam Belas Duta NTB di STQ Nasional XXVI Maluku Utara, Tiga di Antaranya Putra Dompu

Kategori Berita

.

Enam Belas Duta NTB di STQ Nasional XXVI Maluku Utara, Tiga di Antaranya Putra Dompu

Koran lensa pos
Minggu, 17 Oktober 2021

 

     M. Maula Aqiyas dan M. Rizki         Fadilah


Dompu, koranlensapos.com - Provinsi Nusa Tenggara Barat mengirimkan 16 (enam belas) orang sebagai peserta Seleksi Tilawatil Qur'an (STQ) Tingkat Nasional ke XXVI yang diselenggarakan di Sofifi, Maluku Utara pada 14-23 Oktober 2021. 
Tiga di antaranya merupakan perwakilan dari Kabupaten Dompu. Mereka adalah M. Maula Aqiyas (putra dari Muhammad Ihsan, Pejabat di Dinas Dikpora Kabupaten Dompu), M. Rizki Fadilah (putra dari Dahlan, S. Pd.I Balibunga) dan Ahmad Masyhun.

Kasubag Keagamaan Setda Dompu, H. A. Rifaid, S. Sos menyebutkan bahwa M. Maula Aqiyas saat ini duduk di kelas X MA. Ia menjadi duta NTB pada Cabang Tahfidzul Qur'an 20 Juz. Aqiyas dijadwalkan tampil pada hari Senin, 17 Oktober 2021 (13.30-17.30 Wita) dengan nomor peserta HQ 328.


Sedangkan M. Rizki Fadilah siswa kelas VIII MTs. Rizki. Ia akan tampil di kelas Tilawah Anak-Anak pada Rabu, 19 Oktober 2021 (08.00-12.00 Wita) dengan nomor peserta TQ 160. 

Adapun Ahmad Masyhun (siswa kelas XI MA) akan tampil pada Rabu, 19 Oktober 2021 pada Golongan Tafsir Bahasa Arab dengan nomor peserta TF 140.

"Semoga kafilah dari NTB bisa meraih prestasi yang mengharumkan di STQ ke XXVI ini," doa H. A. Rifaid. (emo).