Muhibbuddin Resmi Emban Amanah Sebagai Plh Bupati Dompu

Kategori Berita

.

Muhibbuddin Resmi Emban Amanah Sebagai Plh Bupati Dompu

Koran lensa pos
Kamis, 18 Februari 2021


Dompu, koranlensapost.com - Drs. H. Muhibbuddin, M. Si selaku Penjabat Sekretaris Daerah Kabupaten Dompu resmi mengemban amanah sebagai Pelaksana Harian Bupati Dompu.

Hal itu ditandai dengan penyerahan surat tugas Plh. Bupati Dompu yang dilakukan oleh Asisten II Setda Provinsi NTB, Ir. H. Ridwan Syah, M. Sc (mewakili 
Pemprov NTB) kepada Muhibbuddin yang berlangsung di Ruang Rapat Bupati Dompu (17/2/2021) pukul 14.00 Wita.

 
“Walau masa tugas Plh. Bupati Dompu, singkat waktunya, Aba Hi (sapaan H. Muhibbuddin,red) punya tugas yang penting yaitu melancarkan pelaksanaan roda pemerintahan serta pelayanan publik di daerah dengan Motto Nggahi Rawi Pahu ini, di sela waktu pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Dompu terpilih, dan memastikan acara pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Dompu terpilih dapat berlangsung di tanggal 26 Pebruari ini," jelas Ridwan Syah.

Selanjutnya pejabat yang familiar disapa Dae Iwan ini menyampaikan apresiasi yang mendalam atas kinerja Bupati dan Wakil Bupati Dompu periode tahun 2016-2021, Drs. H. Bambang M. Yasin dan Arifuddin, SH yang telah banyak berkontribusi bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat di daerah ini.

“Saya yakin apa yang telah diperbuat oleh Bupati H. Bambang M. Yasin dan Wakil Bupati Arifuddin, SH akan tercatat sebagai sejarah yang penting dalam perjalanan daerah ini sampai kapanpun," ucapnya.

Seusai sambutan dari Asisten II Setda Provinsi NTB dilakukan penandatanganan berita acara serah terima jabatan Bupati Dompu, dari Drs. H. Bambang M. Yasin, kepada Plh. Bupati Dompu, Drs. H. Muhibuddin, M.Si yang disaksikan oleh Asisten Pembangunan dan Perekonomian Setda Provinsi NTB, Ir. H. Ridwan Syah, M.TP, M.Sc.

Acara penyerahan surat Pelaksana Harian (PLH) Bupati Dompu dihadiri pula oleh Bupati Dompu periode 2016-2021, Drs. H. Bambang M. Yasin Wakil Bupati Dompu, Arifuddin, SH, Kajari Dompu, M. Abeto Harahap, SH., MH, pejabat yang mewakili Kapolres Dompu, pejabat yang mewakili Dandim 1614/Dompu, Pejabat yang mewakili Ketua Pengadilan Negeri Dompu dan Kepala Kementerian Agama Kabupaten Dompu.

Pejabat lingkup Pemerintah Daerah Kabupaten Dompu yang turut hadir dalam kegiatan ini, Staf Ahli Bupati, Asisten lingkup Setda, Kepala BPKAD, pejabat yang mewakili Kepala BKD dan PSDM dan Kepala Bakesbangpoldagri Kabupaten Dompu. (AMIN).