Seorang Remaja Desa Kareke Dibacok OTK, Babinsa dan Bhabinkamtibmas Tenangkan Warga

Kategori Berita

.

Seorang Remaja Desa Kareke Dibacok OTK, Babinsa dan Bhabinkamtibmas Tenangkan Warga

Koran lensa pos
Selasa, 18 Agustus 2020

Dompu, Lensa Pos NTB - Seorang remaja asal Dusun Kareke Desa Kareke, MC (17) dibacok Orang Tak Dikenal (OTK).

Peristiwa itu terjadi pada Senin malam (17/8/2020) pukul 22.15 Wita. 
Adapun Tempat Kejadian Perkara (TKP) di depan SDN 19 Dompu (jalan masuk samping Kantor Camat Dompu).


Danramil 1614/Dompu Kapten Inf. Muhammad Yamin melalui Babinsa Kareke, Serma Junaidin menyebutkan akibat pembacokan oleh OTK tersebut, korban mengalami luka bacok di lrngan kanan dan usai kejadian langsung dilarikan ke Rumah Sakit Umum (RSU) Dompu.
"Saat ini korban masih dalam penanganan tim medis," ungkapnya.

Selanjutnya pada malam itu juga Babinsa bersama Bhabinkamtibmas Desa Kareke BRIPKA Ade Helmi 
mendatangi korban serta melakukan komunikasi dan menenangkan pihak keluarga korban untuk bersabar  menyerahkan sepenuhnya masalah ini kepada pihak kepolisian,

"Permaslahan ini sudah ditangani oleh Polres Dompu," ucapnya menenangkan warga.

Babinsa mengatakan belum diketahui identitas pelaku pembacokan. Demikian pula motif yang melatarbelakangi terjadi pembacokan itu.

"Menurut keterangan warga bahwa korban anak yang baik. Korban tidak pernah punya masalah dengan orang lain," jelasnya.

Dikemukakan Junaidin saat kejadian pembacokan korban sedang dibonceng dengan menggunakan sepeda motor oleh temannya bernama F asal Kareke juga.

"Dan pelaku dari arah berlawanan sama-sama mengendarai motor, tiba tiba membacok dan mengenai korban," sebutnya.

Pasca peristiwa tersebut, situasi di Desa Kareke aman terkendali. (AMIN).