Kasihan, Bayi 7 Bulan di Dompu ini Alami Kanker Otak Sejak Lahir

Kategori Berita

.

Kasihan, Bayi 7 Bulan di Dompu ini Alami Kanker Otak Sejak Lahir

Koran lensa pos
Jumat, 03 Juli 2020
Iga, bayi 7 bulan yang alami kanker
otak sejak lahir

Dompu, Lensa Pos NTB - Nasib hidup yang dialami bayi berusia 7 (tujuh) bulan alamat Dusun Ta'a Desa Ta'a Kecamatan Kempo Kabupaten Dompu ini sungguh memilukan.
Bayi bernama Iga ini menderita penyakit kanker otak.
Adi Putra Darmawangsah dari LSM P3B (Pemuda Penggerak Peduli Bangsa) Dompu yang menyambangi kediamannya merasakan kepiluan yang amat sangat menyaksikan kondisi tubuh Iga. Ditambah lagi keadaan ekonomi rumah tangganya yang penuh keterbatasan.

"Saya kasihan kepada adik Iga ini dia didiagnosa oleh dokter menderita kanker otak," ungkap Adi.
Yang lebih memprihatinkan lagi, perlakuan ayah Iga yang meninggalkan begitu saja Iga bersama ibunya karena tidak menerima kenyataan anaknya Iga yang terlahir dalam keadaan cacat tersebut.
Bahkan ketika Adi hendak  menguruskan kartu BPJS agar bisa mendapatkan perawatan medis secara intensif masih terkendala karena tidak punya KK (Kartu Keluarga) dan Buku Nikah.

"KK dan Buku Nikahnya sudah dibakar oleh bapaknya itu," ungkap Adi berdasarkan pengakuan Nurhayati, ibu kandung Iga.

Karena itu, Adi mengajak kepada kaum dermawan dapat menyisihkan sedikit rezekinya agar Iga bisa mendapatkan perawatan medis.

"Saya mengetuk hati teman teman dan saudara Semua, mari kita sisipkan rejeki kita sedikit untuk pengobatan adik ini. Seribu dua ribu sangat bermanfaat untuk menolong adik kita ini," ajak pemuda yang aktif dalam kegiatan sosial ini.
Bagi hamba Allah yang hendak menyalurkan bantuan dapat langsung mendatangi alamat rumah Iga yakni di Dusun Ta'a Desa Ta'a Kecamatan Kempo Kabupaten Dompu NTB atau dapat ditransfer melalui Rekening BNI nomor 0843006366
a/n Adi Putra Darmawangsah. 

Ibunda Iga, Nurhayati yang dihubungi media ini via ponsel mengungkapkan suaminya kini sudah menikah lagi dengan wanita lain di Desa Banggo Kecamatan Manggelewa.
"Kami belum bercerai tapi dia (suami) tinggalkan kami karena tidak menerima kenyataan ini (Iga lahir dengan penyakit kanker otak) lalu kami ditinggalkan dan dia sudah menikah lagi," ucapnya sedih.

Nurhayati mengaku saat ini Iga sedang menjalani perawatan di RSU Dompu. (AMIN).