MOI Deklarasikan Indonesia Kuat Tanpa Hoaks, Radikalisme dan Intoleransi

Kategori Berita

.

MOI Deklarasikan Indonesia Kuat Tanpa Hoaks, Radikalisme dan Intoleransi

Koran lensa pos
Kamis, 21 November 2019
Jakarta, Lensa Pos NTB - Rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) I dan Rakernas Media Online Indonesia (MOI), hari ini Kamis (21/11/2019) di Gedung Kemensos Kalibata Jakarta Selatan, dirangkaikan dengan Seminar dan Deklarasi bertajuk Indonesia Kuat tanpa Hoaks, Radikalisme dan Intoleransi.
Adapun hasil Deklarasi MOI yang ditandatangani oleh Pengurus DPP dan Pengurus DPW dan Peserta, dalam rangka memerangi hoaks, Radikalisme dan Intoleransi di Indonesia, yakni : 1. Kami Perkumpulan Media Online Indonesia (MOI) dan Civil Society Organization
(Ormas/LSM) mendukung program pemerintah, Jokowi-KH. Ma’ruf Amin untuk memajukan bangsa melalui peningkatan kemampuan SDM Unggul untuk Indonesia maju, yang berkeadilan, mensejahterahkan dan memakmurkan seluruh rakyat Indonesia.

2. Kami Perkumpulan Media Online Indonesia (MOI) dan Civil Society Organization (Ormas/LSM) berkomitmen untuk melawan penyebaran berita bohong (Hoaks), Radikalisme, dan Intoleransi yang dapat mengganggu kelangsungan pembangunan bangsa Indonesia, melemahkan ketahanan bangsa, merongrong Pancasila, UUD 1945,
Bhinneka Tunggal Ika, NKRI maupun persatuan dan kesatuan bangsa.

3. Kami Perkumpulan Media Online Indonesia (MOI) dan Civil Society Organization (Ormas/LSM) meminta kepada pemerintah agar dapat bersama-sama, bersinergi dan
bergandengan tangan melawan penyebaran Hoaks, Radikalisme dan Intoleransi agar tidak dimanfaatkan oleh kelompok kepentingan yang dapat merusak kedamaian, keharmonisan dan demokrasi di dalam masyarakat.

4. Kami Perkumpulan Media Online Indonesia (MOI) dan Civil Society Organization (Ormas/LSM) mendesak pemerintah agar dapat menggulirkan kebijakan guna meningkatkan kemampuan perusahaan media online dan wartawannya, melalui berbagai bantuan untuk menjadikan media online yang profesional, kritis dan konstruktif dalam mendukung pembangunan nasional.

5. Kami Perkumpulan Media Online Indonesia (MOI) dan Civil Society Organization (Ormas/LSM)meminta penegak hukum agar menindak tegas, siapapun yang melakukan penyebaran berita bohong (Hoaks), Radikalisme dan Intoleransi yang dapat memecah belah persatuan dan kesatuan bangsa.

Demikian Deklarasi Bersama Perkumpulan Media Online Indonesia (MOI) dan Civil Society Organization (Ormas/LSM) melawan Hoaks, Radikalisme dan Intoleransi ini kami deklarasikan dan disampaikan kepada Pemerintahan Jokowi - KH. Ma’ruf Amin dan instansi terkait.

Jakarta, 21 November 2019
Kami Deklarator bersama Media dan Civil Society Organization (Ormas/LSM): 1. Rudi Sembiring Meliala, Ketua Umum Perkumpulan Media Online Indonesia (MOI) 2. Drs.HM. Jusuf Rizal,SE,M.Si, Presiden LSM LIRA (Lumbung Informasi Rakyat) 3. Hj. Candra Manggih, Ketua Umum UKM IKM Nusantara. (LP.01)