
Dompu, koranlensapos.com - Babinsa Desa Rasabou Koptu Yahya melaksanakan kegiatan
gotong royong di Masjid Nurul Iman bersama warga binaan dalam rangka pemasangan mal untuk persiapan pengecoran tiang.
Babinsa mengingatkan setiap melaksanakan kegiatan agar memperhatikan faktor keamanan.
"Guna keselamatan selama beraktivitas, maka faktor keamanan menjadi sangat penting untuk diperhatikan. Hati-hati dalam bekerja," ujarnya.
Dikatakannya kecepatan dalam bekerja itu memang perlu, tapi keselamatan pribadi juga lebih utama.
Lebih lanjut Babinsa mengapresiasi kesemangatan warga binaan dalam bergotong royong selama pembangunan masjid tersebut.
"Ini menjadi amalan jariyah bagi kita yang pahalanya terus memgalir," ujarnya menyemangati. (emo).