Babinsa Mangge Asi Gencar Sosialisasi Pencegahan PMK Pada Hewan Ternak

Kategori Berita

.

Babinsa Mangge Asi Gencar Sosialisasi Pencegahan PMK Pada Hewan Ternak

Koran lensa pos
Selasa, 04 Oktober 2022

 

Babinsa Mangge Asi, Pelda Suratman gencar melakukan sosialisasi pencegahan PMK pada hewan ternak dari rumah ke rumah maupun dari kandang ke kandang


Dompu, koranlensapos.com - Babinsa Desa Mangge Asi, Pelda Suratman merupakan sosok prajurit TNI yang penuh semangat melakukan sosialisasi dan penyuluhan kepada masyarakat untuk pencegahan dari Penyakit Mulut dan Kaki (PMK) pada hewan ternak. Sosialisasi ini bukan hanya di wilayah desa binaannya, tetapi juga di desa dan kelurahan lain di wilayah Koramil 1614-01/Dompu.

Sosialisasi kembali dilakukan Babinsa Pelda Suratman di Kelurahan Kandai Dua Kecamatan Woja Kabupaten Dompu, Selasa (04/10/2022) pukul 08.00 - 11.00 Wita. Kegiatan ini menyasar para peternak di kelurahan dimaksud.

Pada kesempatan itu, Babinsa Pelda Suratman menjelaskan tentang penyebab terjadinya PMK pada hewan ternak. Babinsa juga menerangkan tentang cara pencegahan agar hewan ternak tidak terserang penyakit tersebut. Begitu pula apabila hewan ternak terindikasi terserang PMK berdasarkan gejala-gejala yang dilihat, Babinsa menguraikan tata cara penanganannya.

Babins mengimbau para peternak agar senantiasa memperhatikan kebersihan kandang. Semua hewan ternak sapi agar dilakukan vaksinasi untuk memberikan imunitas tubuh agar tidak mudah terserang wabah penyakit tersebut.

 Tidak lupa, Babinsa juga menghimbau agar tetap menjaga protokol kesehatan Covid-19. (emo).