SMKN 1 Dompu Unggul dalam Prestasi

Kategori Berita

.

SMKN 1 Dompu Unggul dalam Prestasi

Koran lensa pos
Selasa, 24 Agustus 2021

 

       Salah satu adegan dalam film pendek siswa-siswi                SMKN 1 Dompu

Dompu, koranlensapost.com - SMKN 1 Dompu memang memiliki segudang prestasi di berbagai bidang baik di tingkat kabupaten, provinsi bahkan tingkat nasional. Piala-piala yang terpajang di sekolah tersebut menjadi bukti adanya prestasi-prestasi yang telah ditorehkan oleh para siswa di sekolah tersebut. SMKN 1 Dompu unggul dalam berbagai bidang. Tidak mengherankan bila para siswa di sekolah tersebut meraih banyak.prestasi yang mengharumkan nama Bumi Nggahi Rawi Pahu.

Kini sejumlah siswa kembali mendulang prestasi melalui Festival Lomba dan Seni Siswa Nasional (FLS2N) dan Lomba Kompetensi Siswa (LKS).

Pada ajang FLS2N, SMKN 1 Dompu meraih Juara 1 Film Pendek Fiksi (atas nama Afdal Alfarid yang akan mewakili NTB ke Tingkat Nasional), Juara 3 Musik Tradisi Daerah dan Juara 3 Monolog.

"Yang sudah ke Tingkat Nasional Tari Tradisional,  Menyanyi Solo,  Gitar Solo, dan Film Pendek," ungkap Wakasek Kesiswaan, Iwan Ermansyah, M. Pd.

Pada ajang LKS, siswa-siswi SMKN 1 Dompu juga meraih prestasi mengagumkan.  Ada 6 (enam) orang siswa-siswi dari sekolah tersebut yang akan mewakili Kabupaten Dompu dalam LKS Tingkat Provinsi dalam waktu dekat ini. Mereka adalah Afdal Al-Farid (Teknik desain laman web/ web technologi), Siti Nandita (Teknologi informasi piranti lunak untuk bisnis/IT software solution for bussines), M.Sari Riski (teknologi informasi sistem administrasi jaringan/IT Network system administration), Nurul Wahida (Teknologi Mode/Fashion Technologi), 
Fransiska Oktavian (Teknologi keamanan siber/ Cyber security), dan Aniq Badrul Muniir (Teknologi keamanan siber/ Cyber security).

Dari cabang olahraga beladiri silat dan karate juga siswa SMKN 1 Dompu juga diterjunkan dalam event Kompetisi Olahraga Siswa Nasional (KOSN). Tetapi untuk KOSN ini belum mendapatkan informasi dari provinsi. (emo).