Kodim 1608/ Bima Gelar Upacara HUT TNI Ke 75 Secara Virtual

Kategori Berita

.

Kodim 1608/ Bima Gelar Upacara HUT TNI Ke 75 Secara Virtual

Koran lensa pos
Senin, 05 Oktober 2020

 
Bima, koranlensapos.com - Hari ini, Senin (5/10/2020), Tentara Nasional Indonesia (TNI) memperingati hari jadi yang ke-75 tahun. Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, pada peringatan ulang tahun TNI kali ini tidak ada parade alutsista dan atraksi kemampuan para Prajurit TNI. Upacara HUT TNI dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan ketat karena ada wabah Covid-19.


Sementara pantauan langsung di Markas Kodim 1608/ Bima, upacara HUT TNI Ke 75 dilaksanakan secara virtual dengan tetap menerapkan Protokol Kesehatan. Upacara diikuti Pjs. Bupati Bima, Wakil Walikota Bima, Sekda Kabupaten Bima, Sekda Kota Bima, Ketua DPRD Kota Bima, Dandim 1608/ Bima, Kapolres Bima, Kapolres Bima Kota, Kajari Bima, Ketua PN Bima, dan Para Danramil.


Upacara virtual dalam rangka HUT TNI ke 75, juga dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia, Di tingkat pusat, upacara dilaksanakan di Istana Negara, Jakarta, dengan peserta terbatas dan disiarkan secara virtual. Presiden Joko Widodo bertindak sebagai Inspektur Upacara. 


Sejumlah pejabat negara yang menjadi peserta upacara di Istana Negara antara lain Wakil Presiden, Menko Polhukam, Menteri Pertahanan, Panglima TNI dan Kapolri. Kemudian, Kepala Staf TNI Angkatan Darat, Angkatan Laut dan Angkatan Udara juga mengikuti upacara di Istana Negara.


Dandim 1608/ Bima, Letkol Inf. Teuku Mustafa Kamal, menyampaikan apresiasi dan terima kasih, atas dukungan semua pihak terhadap tugas TNI selama ini.  Harapan kami, Mari kita ciptakan Bima yang aman, damai terlebih menjelang Pilkada 9 Desember mendatang. (LP-01)