Posisi Inspektur Inspektorat Dompu, Masih Teka-Teki

Kategori Berita

.

Posisi Inspektur Inspektorat Dompu, Masih Teka-Teki

Koran lensa pos
Rabu, 22 Mei 2019
Hj. St. Aisyah Salman Faris, S.Sos - Sekretaris Inspektorat  Kabupaten Dompu

Dompu, Lensa Pos NTB - Posisi lowong Inspektur Inspektorat Kabupaten Dompu NTB, kini masih ngambang, hingga saat ini tidak ada yang tahu siapa yang akan menduduki kursi empuk Inspektorat Dompu pasca ditinggal pensiun Suertomo S.Km.

Sejak tanggal 1 Mei 2019 lalu, sudah dua puluh satu hari terhitung dari sekarang, namun hingga saat ini Bupati maupun Sekda Dompu masih membiarkan posisi lowong ini terjadi, tanpa Pelaksana Harian (PLH) maupun Pelaksana Tugas (PLT), untuk mengisi kekosongan posisi Inspektur.

Sekretaris Inspektorat Hj. St. Aisyah Salman Faris, S.Sos, yang ditemui di ruangan kerjanya mengaku, bahwa kegiatan kepegawaian di inspektorat ini masih berjalan seperti biasanya. "Tidak ada pengaruh sama sekali terhadap kegiatan para pegawai, sejauh ini kegiatan mereka masih berjalan seperti biasa, para pegawai mempunyai tupoksi masing - masing dan itu yang mereka kerjakan sekarang.

Masalah siapa yang menjadi PLT juga, itu sudah saya laporkan ke Sekertaris Daerah (Sekda) belum ada jawaban, dan hari ini saya mendapat undangan dari Sekda untuk menghadap, kemungkinan akan membahas masalah ini" jelasnya.

Sementara sejauh ini, dalam mengantisipasi penggunaan anggaran, belanja rutin dalam menjalankan proses administrasi, Inspektur selaku pemangku keputusan yang seharusnya bertanggungjawab atas semuanya, kini harus melalui Sekretaris Hj. St. Aisyah Salman Faris S. Sos, namun dia mengaku tidak berani membuat keputusan dalam mengambil tindakan yang menyangkut penggunaan anggaran.

"Kita hanya menjalankan tugas pokok kita, kalau sampai saya menjalankan tanggungjawab dalam menentukan penggunaan anggaran belanja rutin, itu tidak berani saya ambil tindakan, karena takut akan menyalahi ketentuan terkecuali dimandatkan" ungkapnya. (DIN)